Halo Sobat BTAM, berikut merupakan kegiatan bimbingan teknis bidang air minum periode Maret 2024.
Bimbingan Teknis Bidang Air Minum ini merupakan sebagai upaya Balai Teknologi Air Minum dalam peningkatan kualitas SDM yang diamanatkan dari hasil penilaian kinerja sekaligus merupakan upaya dan pendekatan untuk membekali seluruh peserta selaku penyelenggara SPAM dalam menunjang pelaksanaan tugas.
Metode yang diterapkan dalam pelaksanaan bimbingan teknis ini yaitu pembelajaran di kelas, praktikum di laboratorium dan workshop, diskusi dan tanya jawab, studi kasus
Bagi kamu yang belum mendapatkan kesempatan untuk menjadi peserta Bimbingan Teknis periode kali ini, jangan khawatir, Balai Teknologi Air Minum akan membuka kembali pendaftaran Bimbingan Teknis untuk periode April, pastikan kamu tidak ketinggalan informasinya ya.